Jurnal
Hubungan Gaya Hidup dengan Kualitas Sperma di Unit Melinda Fertility Center RSIA Melinda Hospital Bandung
Peningkatan angka kejadian infertilitas dipengaruhi oleh faktor pria, wanita ataupun keduanya. Infertilitas pada pria dipengaruhi oleh kualitas sperma yang dimiliki pria tersebut. Banyak faktor yang mempengaruhi kualitas sperma, salah satunya adalah gaya hidup seperti merokok, konsumsi kafein, konsumsi alkohol, kebiasaan memakai celana ketat, dan kebiasaan mandi air hangat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional study yang bertujuan mendapatkan hubungan antara gaya hidup dengan kualitas sperma di RSIA Melinda Hospital Unit Melinda Fertility Center. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 30 sampel yang rata-rata berusia 33 tahun. Pengumpulan data dilakukan pemeriksaan diagnostik kondisi sperma melalui pencatatan rekam medis dan kuesioner gaya hidup. Data yang diperoleh dianalisis secara statistik dengan Chi Square. Hasil analisa Chi Square didapatkan nilai p value antara gaya hidup dengan kualitas sperma adalah 0,001 dengan indeks kepercayaan 95%. Terdapat hubungan antara gaya hidup dengan kualitas sperma. Disarankan untuk penelitian selanjutnya lebih ke arah eksperimen dan pembahasan setiap variabel lebih terperinci.
No copy data
No other version available